Search
Close this search box.
arvinto cindy

Arvinto Cindy “Melamarmu”

Awal tahun 2023, Arvinto Cindy solois / penyanyi bergenre pop alternative asal Sidoarjo mulai mengerjakan album pertama yang sudah direncanakan sejak tahun 2015 namun sempat tertunda karena beberapa hal. Album pertama yang akan diberi judul “Ruang kehidupan”. Terkandung filosofi dari judul albumnya yakni, "Bahwasannya apa yang dia temui, apa yang dia alami, apa yang orang lain ceritakan, semua dia tuangkan dalam lagu dan memiliki 'Ruang Kehidupan' sendiri."

Arvinto Cindy tengah merampungkan karya lagu terakhir dari albumnya “Ruang Kehidupan” yang bertajuk “Melamarmu”, dengan sedikit balutan musik Jawa pada awal intro dan juga verse. “Melamarmu” sendiri menceritakan tentang seorang pria yang ingin melamar wanita yang dia suka sejak pertama kali bertemu, pria tersebut harus benar benar membuktikan bahwa dia bukan seperti pria lain yang hanya bermain main saja namun tidak ada niat untuk membangun masa depan.

Seperti yang tertulis dalam surat elektronik Arvinto Cindy, dalam album “Ruang Kehidupan” akan terdapat beberapa lagu didalamnya, yakni; “Mimpi dan Nurani”, “Memberi Arti”, “Lagu Untuk Perempuan”, “Tentangmu”, “Seperti Bintang”, “Tersenyumlah”, dan “Melamarmu”.

Dalam penggarapan album “Ruang kehidupan”, ia pun menggandeng beberapa musisi yang sudah malang melintang di Surabaya – Jawa Timur seperti Andre Purnamansyah, Edy Cambah, Elsera, Ebing Pradana dan masih banyak lagi.

Bagikan rubrik ini :