Search
Close this search box.
water collar - majalahmagazine

Water Collar Persembahkan Himne Bagi Para Pencari

Water Collar, sebuah band alternative pop asal Yogyakarta yang terbentuk pada tahun 2021 ini mengukir langkah pertamanya dalam dunia musik dengan merilis karya lagu perdana mereka yang berjudul "Somersault" pada April 2024. Dalam kurun waktu tersebut, Water Collar menyatakan tengah menggarap sejumlah karya serta mengumpulkan energi untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka agar berani merilis lagu "Somersault" ini.

Lewat lagu “Somersault”, Water Collar mencoba menggambarkan panggilan untuk merayakan kehidupan, bahkan ketika kita terjebak dalam perasaan kesepian. Melalui lirik-liriknya yang kuat, lagu ini mengajak pendengarnya untuk menemukan kegembiraan dalam setiap langkah yang diambil, meskipun terkadang kita merasa terpisah dari yang lain. Lagu ini juga mengajak kita untuk membebaskan diri dari belenggu masa lalu yang menyakitkan dan melihat masa depan dengan penuh harapan.

Water Collar berharap bahwa “Somersault” dapat menjadi himne bagi jiwa-jiwa yang sedang mencari jalan pulang, sebuah panggilan untuk mengejar kebahagiaan dalam setiap momen, serta sebuah pernyataan bahwa kita tidak pernah sendirian dalam perjalanan ini. Semoga lagu ini juga dapat menginspirasi pendengarnya untuk menari di tengah hujan, tersenyum dalam kegelapan, dan menggenggam erat mimpi dengan penuh harapan.

Band yang digawangi oleh tiga anggota tetap yakni ; Ikosahedron (Vokal & Guitar Rhythm), Barorka (Guitar Lead), Nicolas Aryo (Guitar Bass) serta tiga anggota tambahan lainnya yakni ; Guruh Mandala (Piano Rhythm), Anastasia Niken (Piano Lead & Backing Vocalist), Jwtakhoirunisa (Backing Vocalist) telah membuktikan bahwa mereka sebagai Water Collar, akan memperkaya industri musik Indonesia dengan karya-karya selanjutnya yang tengah mereka siapkan dan akan dirilis secara bertahap.

Lyrics : Barorka | Record : Riang Gembira Studio & Soundlit Studio | Mixing : Soundlit Studio / Sambung Penumbra | Mastering : Soundlit Studio / Sambung Penumbra | Label : Riang Gembira Records | Single Cover : Anastasia Niken | Logo : Jwtakhoirunisa | Drum programming : Evan Danarko

Bagikan rubrik ini :